Tuesday, September 23, 2008

5 BUMN Paling Siap IPO 2008

5 BUMN Paling Siap IPO 2008
Wahyu Daniel - detikFinance

Jakarta - Dari puluhan perusahaan pelat merah yang disiapkan untuk go public
hanya 5 yang benar-benar siap meluncur di tahun 2008 ini.

Kelima BUMN itu adalah PT Krakatau Steel (Persero), PT Perusahaan Perkebunan
Nusantara (PTPN) III, PTPN IV dan PTPN VII serta Bank Tabungan Negara (BTN).
Demikian diungkapkan Menneg BUMN Sofyan Djalil usai acara serah terima jabatan
Menko Perekonomian dari Boediono ke Sri Mulyani di gedung Graha Sawala komplek
depkeu, Jalan Lapangan Banteng, Jakarta, Selasa (24/6/2008).

"Tapi kan ini masih menunggu persetujuan DPR yang memang seperti itulah prosedurnya.
Tapi kalau menurut saya ini semuanya sudah siap. Tapi yang paling siap ya 5 itu," katanya.

Pemerintah berharap proses persetujuan DPR bisa berjalan mulus sehingga tidak
membuang-buang waku terlalu lama.

"Kami akan mengusahakan supaya cepat kelima ini mendapatkan izin dari DPR," kata Sofyan.

Pada tahun 2008 ini ada 34 BUMN yang diusulkan dalam program privatisasi tahunan
2008, dan 10 BUMN diantaranya merupakan pengalihan dari program privatisasi
yang tertunda pada 2007.

Sementara dari 34 BUMN tersebut yang mekanisme privatisasinya melalui IPO ada
sebanyak 11 BUMN, antara lain Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo),
Bank Tabungan Negara (BTN), PTPN III, PTPN IV, PTPN VII.

Sumber : Detik.com