Tuesday, March 11, 2008

BW Plantation Lepas 30% Saham IPO

BW Plantation Lepas 30% Saham IPO

Irna Gustia - detikfinance
Rabu, 12/03/2008 10:04 WIB


Jakarta - Perusahaan perkebunan sawit, PT BW Plantation Tbk akan melepas 30% sahamnya ke publik dalam penawaran saham perdana (IPO). Jumlah saham yang dilepas setara dengan 1,346 miliar saham.

Saham tersebut memiliki nilai nominal Rp 100. Bertindak sebagai penjamin pelaksana emisi adalah PT BNP Paribas Securities Indonesia, dan PT Danareksa Sekuritas. Demikian penjelasan perseroan dalam prospektus yang dipublikasikan, Rabu (12/3/2008).

Dana hasil IPO akan dialokasikan sekitar 86% untuk pendanaan pengembangan usaha kelapa sawit dan 14% untuk pelunasan sebagian utang ke bank dan anak perseroan.

Kinerja perseroan per tahun 2007 mencatat penjualan Rp 340,552 miliar dan laba bersih Rp 86,552 miliar.

Setelah IPO pemegang saham perseroan adalah, PT BW Investindo 35%, Fendalton Investment 21%, PT Wahana Platinum Indonesia 3,5%, PT Cahaya Cipta Global 3,5%, PT Mitra Energi Global 3,5%, PT Surya Cipta Sejahtera 3,5% dan publik 30%.
(ir/qom)